Monday, March 26, 2012

Pengumuman Kelulusan Wawancara Pendahuluan Bank Jatim 26 Maret 2012

Diumumkan pada nama-nama yang tercantum di daftar nama peserta yang lulus seleksi wawancara pendahuluan seperti didaftar terlampir, untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya (Psikotes dan Wawancara) yang akan dilaksanakan dengan menggunakan Sistem Gugur dengan pembagian :

KELOMPOK A

Peserta           : Calon Staf Analis Kredit dengan No. Tes 2103
                           Calon Staf Pemasaran dengan No. Tes 3001 sampai 3172
                           Calon Staf Analis Pembiayaan bid. Syariah 
                           dengan No. Tes 4001 sampai 4143
Hari/Tanggal  : Selasa, 27 Maret 2012
Tempat           : Aula KRT. Fadjar Notonagoro
                         Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univ. Airlangga Lantai 2
                         Kampus B Jl. Airlangga No. 4 Surabaya 60286

KELOMPOK C

Peserta           : Calon Staf Analis Pembiayaan bid. Syariah 
                           dengan No. Tes 4144 sampai 4210
Hari/Tanggal  : Selasa, 27 Maret 2012
Tempat           : Aula KRMT. Tirtodiningrat
                         Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univ. Airlangga Lantai 2
                         Kampus B Jl. Airlangga No. 4 Surabaya 60286

Agenda           :
07.00 – 08.00 WIB      Absensi Peserta
08.00 – 12.00 WIB      Psikotes
12.00 – 13.00 WIB      Pengumuman kelulusan psikotes
13.30 – Selesai           Wawancara Pendalaman/Akhir

Surabaya, 27 Maret 2012


Panitia Seleksi
TALENTS INDONESIA

Klik disini untuk mendownload data peserta yang lolos.

Saturday, March 24, 2012

Pengumuman Kelulusan Wawancara Pendahuluan Bank Jatim



Diumumkan pada nama-nama yang tercantum di daftar nama peserta yang lulus seleksi wawancara pendahuluan seperti didaftar terlampir, untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya (Psikotes dan Wawancara) yang akan dilaksanakan dengan menggunakan Sistem Gugur dengan pembagian :

KELOMPOK A

Peserta           : Calon Staf Administrasi Kredit dengan No. Tes 1001 sampai 1287
Hari/Tanggal  : Minggu, 25 Maret 2012
Tempat           : Aula KRT. Fadjar Notonagoro
                         Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univ. Airlangga Lantai 2
                         Kampus B Jl. Airlangga No. 4 Surabaya 60286

Peserta           : Calon Staf Analis Kredit dengan No, Tes 2001 sampai 2283
Hari/Tanggal  : Minggu, 25 Maret 2012
Tempat           : Aula ABC
                         Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univ. Airlangga Lantai 3
                         Kampus B Jl. Airlangga No. 4 Surabaya 60286

KELOMPOK B

Peserta           : Calon Staf Administrasi Kredit dengan No. Tes 1288 sampai 1422
  Calon Staf Analis Kredit dengan No. Tes 2284 sampai 2398
Hari/Tanggal  : Senin, 26 Maret 2012
Tempat           : Aula KRT. Fadjar Notonagoro
                         Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univ. Airlangga Lantai 2
                         Kampus B Jl. Airlangga No. 4 Surabaya 60286
Agenda           :
07.00 – 08.00 WIB      Absensi Peserta
08.00 – 12.00 WIB      Psikotes
12.00 – 13.00 WIB      Pengumuman kelulusan psikotes
13.30 – Selesai           Wawancara Pendalaman/Akhir

Surabaya, 24 Maret 2012


Panitia Seleksi
TALENTS INDONESIA

Klik disini untuk mendownload data peserta yang lolos.

Tuesday, March 20, 2012

Pengumuman Peserta Rekruitment Lolos Seleksi Administrasi




 

Peserta yang telah lolos seleksi administrasi (download pengumuman) diundang untuk mengikuti seleksi berikutnya yang diselenggarakan dengan menggunakan Sistem Gugur pada:

     Hari / Tanggal                  : Sabtu, 24 Maret 2012 & Senin, 26 Maret 2012

     Tempat                             : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga (Kampus B Unair)
                                                Jl. Airlangga No. 4 Surabaya

     Jadwal Pelaksanaan        : Gel I  : Registrasi pukul 07.00 - 08.00 WIB
                                                           Test pukul 08.00 - 12.00 WIB
                                                Gel II : Registrasi pukul 11.00 - 12.00 WIB
                                                          Test pukul 13.00 - 17.00 WIB

     Ketentuan yang berlaku  : 1. Berpakaian sopan dan rapi (kemeja lengan panjang, memakai dasi, dan
                                                    celana kain bukan jeans)
                                                2. Memakai sepatu tertutup bukan sepatu kets
                                                3. Kelengkapan yang harus dibawa:
                                                    - Dokumen-dokumen penunjang yang belum dilengkapi
                                                    - Membawa Ijazah dan Transkrip serta KTP atau SIM ASLI
                                                    - Alat Tulis (Pensil HB & Ballpoint)
                                                4. Bagi peserta dari luar kota: biaya transportasi & akomodasi menjadi
                                                    tanggung jawab peserta
                                                5. Para peserta wajib mengingat No Induk Peserta (NIP) sebagai no test
                                                6. Peserta test harus hadir 30 menit sebelum registrasi

NB:
- Pengumuman ini sekaligus sebagai SURAT PANGGILAN kepada peserta yang lolos seleksi administrasi
- Apabila ada kesulitan silahkan menghubungi IT Support kami di nomor 031-60750255.

Klik disini untuk mendownload Daftar Peserta yang lolos seleksi administrasi.

Thursday, March 1, 2012

Pengumuman Perekrutan Tenaga Profesional Bank Jatim






Klien kami, Bank Devisa yang sedang berkembang dan berkantor pusat di Surabaya membuka kesempatan berkarier  bagi tenaga profesional yang menyukai tantangan untuk dapat bergabung  sebagai:

STAF PEMASARAN (SP), STAF ANALIS KREDIT (SAK) & STAF ADMINISTRASI KREDIT (ADK)
  • Pendidikan  S1 Ekonomi, Ekonomi Syariah, Hukum, T. Sipil, T. Arsitektur, T. Industri, T.Elektro, dan Pertanian
  • Diutamakan yang sudah memiliki pengalaman sebagai Analis di bidang Keuangan
  • Mampu bekerja dengan system target bagi Staf Pemasaran dan Analis Kredit

STAF ANALIS PEMBIAYAAN BIDANG SYARIAH (APS)
  • Pendidikan S1 Ekonomi, Hukum, Teknik dan Pertanian

PERSYARATAN UMUM
  • Pria, Warga Negara Indonesia
  • Berpenampilan menarik, sehat jasmani dan rohani, berat badan proporsional dan tinggi badan minimal 160 cm
  •  Berusia maks. 27 tahun (pada tanggal 31 Maret 2012) bagi yang belum berpengalaman, dan maks. 30 tahun (pada tanggal 31 Maret 2012) bagi yang sudah berpengalaman di bidang perbankan dan lembaga pembiayaan
  • Mempunyai IPK minimal 2,75 dan dari PTN/PTS dengan akreditasi Fakultas minimal B
  • Mampu mengoperasikan komputer khususnya MS Word dan MS Excell
  • Surat Pernyataan “bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT. BPD Jatim” dengan bermaterai 6000
  • Surat keterangan berkelakuan baik dari kepolisian setempat
  • Minimal memiliki SIM C

PENYAMPAIAN SURAT LAMARAN
1.   Surat lamaran mencakup dokumen berikut:
          a.  Daftar Riwayat Hidup lengkap
b.   Fotocopy ijazah/ surat keterangan lulus, transkrip nilai (dilegalisir)
c.   Surat keterangan Akreditasi minimal “B” dari masing-masing Fakultas
d.   Foto diri (pas foto ukuran 4x6/2 lbr. dan seluruh badan ukuran postcard  berwarna/1 lbr.)

2.  Lamaran dan print out Biodata yang sudah di download dari website dan di isi, dikirim    melalui Pos beserta dokumen lainnya ke : 
PO BOX 1377 SB 60013dengan mencantumkan kode PS untuk Staf Pemasaran, SAK untuk Staf Analis Kredit, ADK untuk Staf Administrasi Kredit  dan APS untuk Staf Analis Pembiayaan Bidang Syariah dipojok kiri atas. Lamaran paling lambat kami terima pada tanggal 18 Maret 2012.

3.   Pelaksanaan Seleksi
  • Dilaksanakan di Surabaya dengan diberlakukan sistem gugur
  • Hasil Seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat
  • Pengumuman peserta untuk proses  seleksi dan sekaligus sebagai panggilan tes dapat dilihat di talentsindonesia.blogspot.com pada tanggal 21 Maret 2012. Tes dimulai pada tanggal 24 Maret 2012.

      Klik disini untuk mendownload pengumuman perekrutan ini.  
Klik disini untuk mendownload Biodata.